Saturday, June 14, 2008

Bistik Daging Saus Mentega

Suami saya tidak suka makan ayam, dia lebih memilih daging, telur atau sayuran. Makanya saya memodif resep ayam goreng mentega menjadi daging. Biar keren dikasih nama bistik daging saus mentega. Silahkan mencoba :)











Bahan:

500 g daging has dalam sapi, iris tipis
3 sdm mentega untuk menumis

Perendam:
1 sg bawang putih
1 sdt merica
1/4 sdt pala
1 sdm kecap manis

Saus:
2 sdm kecap manis
1 sdm kecap asin
2 sdm kecap inggris
1 sdt tepung maizena larutkan
1 sdt gula pasir
cuka
garam secukupnya
air

Cara Membuat:

1. Iris daging melintang serat tipis. Pukul-pukul hingga agak melebar

2. Aduk daging dalam saus perendam min 1 jam atau sampai bumbu meresap. Simpan dalam kulkas. Sisihkan.

3. Panaskan mentega, masak daging hingga kecoklatan kedua sisinya, angkat, sisihkan.

4. Saus: Panaskan mentega bekas menggoreng daging dan sisa bumbu perendam atau tambahkan sedikit mentega lagi bila suka. Masukkan kecap manis, kecap asin, kecap inggris, cuka, gula pasir, garam, aduk rata. Beri sedikit air, aduk rata. Masukkan larutan tepung maizena ketika saus sudah meletup. Aduk.

5. Masukan daging kedalam saus, aduk hingga rata. Angkat. Sajikan hangat.

Catatan:
Agar daging mudah empuk balut daging dengan daun papaya yang sudah diremas hingga getahnya keluar atau pakai pengempuk daging bila suka.

Untuk 6 orang
Dapur Resep Recipes

2 comments:

Unknown said...

wah... lezat sekali.. makasih banyak. Kalo ada versi pdf nya mau dong, yang ada fotonya juga.... thanks..

Anonymous said...

Istri sy sdh mencoba resep tsb diatas,mudah cara masaknya dan enak hasil masakannya...thanks